Manfaat olahraga bagi anak
Bangun tidur, apalagi saat hari Minggu, anak pasti akan bermalas-malasan. Tidak ada kegiatan bermanfaat yang dapat diisi. Sikapnya bertambah malas saat menyaksikan Ayah dan Ibunya juga tidak melakukan aktivitas apa-apa. Orang tua sebenarnya hari Minggu merupakan saat yang bagus untuk mengajak anak untuk berolahraga. Lakukanlah olahraga ringan seperti jalan kaki, atau lari-lari kecil bahkan bisa juga olahraga yang sesuai dengan masa perkembangan anak. Bagaimana cara orang tua mengajak anak untuk melakukan kegiatan olahraga di hari Minggu tersebut?
Olahraga adalah sarana pilihan untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar. Orang tua, pemuda, remaja dan anak-anak tetap dianjurkan untuk aktif melakukan kegiatan olahraga untuk menjaga pola hidup sehat. Bagi orang tua dan orang dewasa, olahraga lebih banyak lagi pilihannya. Sedangkan bagi anak-anak harus mempertimbangkan kondisi fisik dan kekuatan tubuhnya yang tentu masih dalam tahap proses perkembangan.
Lalu apa saja manfaat dari olahraga? Manfaat olahraga bagi orang dewasa lebih diutamakan fungsinya untuk membakar lemak yang berlebihan dalam tubuh atau menurunkan berat badan. Berbeda bagi usia anak, olahraga berfungsi dan bermanfaat untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangannya. Mengenalkan dan menanamkan kegiatan olahraga pada anak sejak dini dapat memberikan manfaat yang begitu besar. Hal ini akan semakin terasa manfaatnya.
Kemudian manfaat lain dari olahraga adalah anak yang sudah terbiasa melakukan olahraga sejak dini akan membangun semangat hidup, tidak lagi anak bermalas-malasan. Ajaklah anak minimal seminggu sekali untuk melakukan olahraga jalan kaki ataupun lari-lari kecil halaman rumah atau mungkin bisa juga di taman kota. Selain itu, tubuh anak akan menjadi sehat, dan terbentuk keakraban antara orang tua dan anak.
Tidak hanya tubuh yang bugar, kecerdasan anak akan berkembang. Lakukanlah kegiatan olahraga dengan perasaan senang dan gembira. Senam ringan dengan musik serta lagu-lagu ceria akan membantu anak mengungkapkan perasaannya saat itu juga. Lebih jauh lagi, dapat memberikan kesempatan pada anak untuk mengekspresikan dirinya.
Dalam kegiatan senam yang dilakukan di sekolah, pada awalnya terdapat dua peserta didik yang sangat sekali enggan melakukan gerakan sesuai irama musik dan lagu. Namun lambat laun setelah dilakukan beberapa kali akhinrya anak tersebut ikut melakukan kegiatan senam. Olahraga juga dapat memberikan pembelajaran untuk menjadikan anak lebih sportif dapat bekerja sama dan memberikan rasa percaya diri, apalagi jika anak-anak yang senang olahraga dapat mengikuti perlombaan dan bukan tidak mungkin dapat menjadi juara.
Anak juga belajar bersosialisasi dengan teman sebayanya, anak pendiamn dan tidak pernah melakukan aktivitas fisik ringan dalam bentuk olahraga jika dibiasakan melakukan gerakan senam ringan atau olahraga ringan lambat laut akan juga terbiasa. Adapun olahraga ringan yang dapat dilakukan bagi anak antara lain sebagai berikut.
- Senam irama, hal ini dapat membantu anak mengekspresikan dirinya sesuai irama musik dan lagu yang dimainkan.
- Biarkan anak melakukan gerakan bebas terlebih dahulu baru kemudian melakukan gerakan sesuai petunjuk yang ada.
- Melempar dan menangkap bola, tentu akan membantu anak melatih motoric kasar dan otot-otot seputar tangan anak.
- Menggelindingkan bola atau benda lain yang berbentuk bulat, lingkaran atau tabung.
- Olahraga berjalan kaki, berjinjit dan berlari akan melatih otot kaki anak
- Bergelantungan dan menaiki papan titian yang dapat melatih keseimbangan tubuh anak.
0 Response to "Manfaat olahraga bagi anak"
Post a Comment